Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2015

MTsN Kunir Tryout Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional

hari ini hingga hari Sabtu, 26 s.d 29 Pebruari 2015 MTs se kab.Blitar mengadakan Try Out UAMBN. Tryout ini dilaksanakan sekali ini saja, berbeda dengan Try Out UAN yang dilaksanakan hingga 4 kali. Perbedaan ini cukup logis karena kepentingan lulus UAN lebih utama dibanding lulus UAMBN. Bila tidak lulus UAN maka siswa harus mengulang lagi atau ikut program paket di PKBM. sebaliknya bila tidak lulus UAM, maka tidak mungkin terjadi,...heeee.... Selama Tryout UAMBN pertama dan terakhir kali ini ada hal yang cukup menarik diantaranya: (1) ukuran LJK yang sangat mungil yaitu persis setengah A4 , kertas yang digunakan kira-kira 80gr  yang dicetak satu warna " hijau" (2) soal hanya terdiri dari 1 paket, yang sangat jauh dari 20 paket Try Out UAN (3) Tryout dilaksanakan pada hari kamis s.d sabtu, sehingga dengan terpaksa harus meliburkan siswa kelas 7 dan 8 (4) LJK dikoreksi secara komputerisasi atau di scan, hal ini berbeda dari Tryout UAN yang hanya koreksi manual padahal 20 p

JENGGALA MAN 2 Tulungagung On 19 April 2k15 (updated)

Pramuka MAN 2 Tulungagung untuk edisi perdana akan menghelat Lomba Kepramukaan Tingkat SMP/ MTs. Lomba ini diberi nama JENGGALA (Ajang Kreasi Penggalang). INformasi yang saya dapat hanyalah melalui pamflet yang tersebar melalui facebook. Pamflet ini pertama kali dikirim oleh Eni Mofie, dalam pamflet tersebut disebutkan beberapa hal sebagai berikut: 1. Nama kegiatan adalah JENGGALA (Ajang Kreasi Penggalang) 2. Pelaksana Kegiatan : Gerakan Pramuka MAN 2 Tulungagung 3. Waktu Pelaksanaan : 19 April 2015 hanya sehari kegiatan 4. Sasaran Kegiatan : Pramuka se-Karisidenan Kediri tingkat SMP/MTs atau yang sederajat 5. Jenis Kegiatan :  Perlombaan yang meliputi  (1) Scout Inteligence, (2) Scout Gear, (3) Extreme Chief, (4) PIonering, (5) PPGD, (6) Yel-Yel 6. Hadiah Kegiatan : Uang Pembinaan dan 40 Thropy kejuaraan 7. Biaya pendaftaran : Rp. 200.000 per-regu. Untuk Juklak bisa di Download di JUKLAK JENGGALA 2015 MAN 2 TULUNGAGUNG informasi bisa akses di group FB &quo

Seni Rupa : Keragaman gaya dan Aliran Seni Rupa

Gaya dalam seni rupa berhubungan erat dengan unsur kreativitas yang terdapat di setiap karya seni. Selain itu juga, bergantung pada pemilihan atau pengolahan bahan, bentuk, dan teknik berkarya. Pemilihan atau pengolahan bahan, bentuk dan teknik berkarya tersebut memunculkan aliran dalam seni rupa, antara lain : Gaya Primitif Seni rupa gaya primitif memiliki ciri-ciri, antara lain sebagai berikut : a. Seni rupa gaya primitif masa awal (masa prasejarah) tercipta bukan untuk keindahan, tetapi untuk memenuhi kebutuhan hidup dan kepercayaan. b. Karya seni rupa ini digunakan dalam upacara ritual atau kepercayaan. c. Bentuk karya seni rupa gaya ini terkesan misteri (kerahasiaan), magic (hal gaib), dan makna lambang. Bentuk karya seni rupa gaya primitif kebanyakan bersifat a. tercipta dengan ekspresif (penuh emosional atau ungkapan perasaan) b. proporsi bentuk tidak sempurna atau tidak wajar, penuh distorsi (pengeliatan, penyangatan, dan pengurangan) atau dilebih-lebihkan. c. karya yang d

Hukum Hadiah Perlombaan

Permasalahan Dalam kegiatan untuk memeriahkan hari ulang tahun RI ke 58, banyak warga mengadakan lomba-lomba yang mana biaya untuk hadiah tersebut yang dikeluarkan berasal dari peserta lomba atau berasal dari setiap kepala keluagra yang akan menjadi peserta lomba warganya diwajibkan, seperti lomba jalan santai nantinya mendapat hadiah sepeda motor, televisi dan lain-lain. Dalam hal ini sering sekali dilakukan oleh masyarakat khususnya orang Islam dan ini sangat membudaya sekali. Yang saya ketahui bahwa lomba dengan model itu adalah hukumnya haram dan termasuk judi seperti yang telah dijelskan pada rubrik bahtsul masail Muktamar XXX NU di PP Lirboyo di majalah Aula no. 03/ Tahun XXII Maret 2002. Apakah lomba yang diadakan tersebut hukumnya judi (haram), apabila haram apakah peserta lomba atau kepala keluarga tersebut ikut menanggung dosa padahal dia diwajibkan untuk mengikuti lomba tersebut dan mengapa para ulama tidak melarangnya? Jawaban Yang anda maksud mungkin

EJSC (East Java Scout Challenge) 2015

INformasi sudah agak lama sebenarnya, tapi tidak masalah bila kembali di publikasikan. Kwartir Daerah Jawa Timur bekerjasama dengan DBL Jawa Pos akan mengadakan East Java Scout Challenge (EJSC) tahun 2015 untuk pramuka penggalang tingkat SD/MI se Jawa Timur. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada Bulan Agustus 2015, untuk tempatnya masih dalam pembahasan. kegiatan ini bersistem seleksi di setiap kabupaten/Kota se- Jawa Timur. Dimana setiap Kabupaten/Kota melaksanakan seleksi dengan diatur dan dikelola oleh panitia dari Kwartir Cabang Masing-masing. Sekedar Informasi, untuk Kabupaten Blitar seleksi tingkat Kwartir Cabang akan dilaksanakan pada tanggal 20 - 25 April 2015 bertempat di Lapangan Serut Kabupaten Blitar. Untuk JukNis bisa di download di bawah ini... Kemarin hari Selasa 24 Pebruari 2015, saya mengikuti penjabaran Ulang Terkait Teknis Pelaksanaan EJSC 2015 di Kwartir Ranting Kecamatan Srengat. Adapun Power Point Pertemuan tersebut dapat di Download di SINI HA

Nilai SMA Terpadu Abul Faidl Mapel Seni Budaya

setelah Proses penilaian terhadap hasil UAS dan beberapa penialaian lainnya, maka saya umumkan nilai Anak-anak kelas XII IPA dan XII IPS tahun pelajaran 2014/2015. Nilai ini sifatnya belum mutlak, karena masih diperlukan fase remidi bagi siswa yang belum tuntas KKM. Untuk melihat nilai,ANak-anak bisa mendownload file DOCx dari Microsoft Word di link di bawah ini. Perlu diketahui, bagi siswa yang remidi, cukup mengerjakan Tugas yang saya sertakan di pengumuman. Hal ini saya lakukan agar hemat waktu dan tatap muka. mohon dilaksanakan dengan bijaksana, DOWNLOAD NIlai Seni BUdaya Semester Genap 2014/2015

Islami: Cara Meng-QODHO’-I Puasa Ramadhan

1. Apakah dalam mengqadha'i puasa harus berurutan ataukah boleh dipisah-pisah? Semisal kita punya hutang 5 hari, apakah harus puasa 5 hari berturut-turut ataukah boleh dipisah yang penting lengkap 5 hari? 2. Apa kewajiban orang yang punya hutang puasa dan tidak mengqadha’i hingga lewat Ramadhan berikutnya? Ahmad Marzuki, semrawud@ymail.com JAWAB: 1. Meninggalkan kewajiban puasa, adakalanya karena ada uzdur, adakalanya tidak karena uzur. Orang yang tidak berpuasa disebabkan ada uzur seperti sakit, bepergian, dll maka dia tidak wajib bersegera dalam mengqadha’inya dan tentunya juga tidak wajib berurutan. Dan apabila tidak karena uzur maka dia wajib bersegera dalam mengqadha’inya dan harus berurutan. 2. Orang yang tidak mengqadha’i puasanya hingga sampai pada bulan Ramadhan tahun berikutnya, di samping berkewajiban mengqadha’i puasanya, sekaligus wajib mengeluarkan 1 mud (6,75 ons) makanan pokok sebagai ganti dari setiap hari Ramadhan yang ia tinggalkan (tidak puasa). Jadi umpama tan

SKP edited by Master Seni Work

hari ini di MTsN Kunir diselenggarakan Pelatihan pengisian SKP yaitu penilaian Angka Kredit guru. Proses pelatihan langsung dibina Oleh Pengawas Kemenag Blitar Bapak Mashud dan Ibu Umi. PElatihan berlangsung dalam rentang waktu 4 jam terhitung mulai pukul 08.00 s.d 11.00 WIB. Semua guru yang sudah PNS mengikuti kegiatan tersebut dengan seksama menggunakan laptop atau notebook masing-masing. Mulai dari yang tua hingga yang muda semuanya mengahadap laptop dengan khusuk mengikuti arahan dari pemateri. berikut saya sharingkan hasil kerja semalam, yaitu aplikasi excel SKP, hasil modifikasi lebih ringan dan friendly dengan program basic. bisa disandingkan dengan Aplikasi SKP jenis lain.

Al-Khidmah di Sanankulon bersama KH. Marzuki Mustamar

Al-Khidmah Rayon Blitar, Kepanjen, Tulungagung, Trenggalek dan Kediri hari ini mengadakan acara manaqib, maulidurrosul di Pucung Sanankulon Blitar, tepatnya di POndok Pesantren yang dirintis oleh Kiai Mansur yang sekarang dilanjutkan oleh putra beliau KH. Hasyim Mansur. Kegiatan dimulai dari pukul 07.30 WIB sampai pukul 11.30 WIB lancar tanpa halangan berarti. Hadir dalam kegiatan ini beberapa kiai termasuk diantaranya adalah KH. Marzuki Mustamar, ketua PWNU Jawa Timur. Beliau aslinya dari Pucung , sebelah selatannya tempat kegiatan berlangsung. Nampak yang hadir kemungkinan sekitar 1000 jamaah lebih, yang kesemuanya menggunakan busana putih putih baik bapak-bapak atau pun ibu-ibu. sekedar informasi jamaah Al-Khidmah ini dirintis oleh Hadrotus Syekh KH. Ahmad Asrori Al-Ishaqi bin Utsman, yaitu seorang Mursyid Toriqoh Qodiriyah wa Naqsobandiyah, beliau telah meninggalkan ilmu dan amaliyah sunnah wal jamaah pada tahun 2009 lalu. berikut saya lampirkan rekaman HP, tausiyah dari KH. Marz

Video Pembuatan Tandu Pramuka (lengkap)

berbekal Tuntutan untuk mengajarkan teknik membuat tandu kepada semua siswa kelas 7 MTsN Kunir, Maka dengan sedikit ide kreatif, dibuatkanlah sebuah video tentang proses pembuatan tandu pramuka mulai awal hingga akhir. Proses pembuatannya aslinya 5-7 menit, karena proses rekam dan editing durasi video menjadi 10 menit. Meskipun demikian semoga video ini akan bermanfaat bagi sesama pramuka Indonesia dalam Proses pembuatan tandu. sekedar informasi, tandu ini dibuat dengan 2 tongkat standar ukuran 160cm dan 2 tongkat pendek ukuran 60 cm, untuk talinya menggunakan tali pramuka ukuran 10 meter. okelah langsung saja, selamat melihat dan menikmati

Logo CV Jamal Kolomayan Blitar

Syarat Utama untuk mendirikan sebuah perusahaan perseroan adalah mempunyai Nama dan Logo perusahaan. Berikut ini ada beberapa desain CV yang saya ajukan, nanti revisi maupun pembenahan dapat dilakukan secara Online maupun Offline. Yang utama adalah mari bersama dibangun dengan sengkuyung, bila terdapat kekurangan ayo dibenahi, bila terdapat kelebihan mari dibagi secara adil. berikut adalah langkah untuk mendirikan CV seperti yang saya sadur dari http://www.ciputraentrepreneurship.com/ Beberapa   langkah yang harus diketahui untuk mendirikan CV adalah sebagai berikut: 1. AKTA PENDIRIAN CV Akta ini dibuat dan ditandatangani oleh notaris, persyaratannya: • Menyertakan fotokopi KTP pendirinya. • Prosesnya 1-2 hari kerja. 2. SURAT KETERANGAN  DOMISILI PERUSAHAAN. Surat ini diajukan ke kelurahan setempat, sebagai bukti keterangan alamat perusahaan. Persyaratan: • Fotokopi kontrak/sewa tempat usaha   atau bukti kepemilikan tempat usaha • Surat keterangan dan pemilik gedung apabila

Seni Rupa: Bentuk dan fungsi Pameran Seni Rupa (updated)

Bentuk-Bentuk Pameran 1. Bentuk pameran berdasarkan tempat dan waktu pameran adalah sebagai berikut. a.    Pameran permanen atau tetap  adalah bentuk pameran yang tidak terikat oleh lamanya waktu. permanen artinya tidak pernah tutup dan tidak terikan oleh waktu. Contohnya, museum dan art gallery. b. Pameran rutin  adalah pameran yang selalu diadakan dalam waktu-waktu tertentu, misalnya pameran seni rupa yang diadakan tiap tahun sekali dan pameran ARSIP Tulungagung yang memuat budaya,sejarah,sosial dan agama. c. Pameran insidental  adalah pameran yang diadakan dengan maksud dan tujuan tertentu yang tidak terikat oleh rutinitas pelaksanaannya. Misalnya, pameran akhir studi, pameran penyerta seminar, atau pameran menyambut kunjungan tamu. 2. Bentuk pameran berdasarkan ragam karya yang dipamerkan adalah sebagai berikut. a.    Pameran homogen  adalah suatu penyelenggaraan pameran dengan menampilkan karya  seni dari salah satu cabang seni saja. Karya seni yang dipamer

Renungan: Gunakan HP secara Bijak

Betapa tercengangnya, hari ini dunia pendidikan mental spiritual dan etika di salah satu daerah sekitar rumah melakukan sidak mendadak terkait kepemilikan HP. Bukan hal khusus bila anak seusia SLTA memiliki dan mengoperasionalkan HP untuk kepentingan Pribadi maupun Komunikasi antarpersonal. Namun, kepemilikan tersebut bukan berarti tanpa resiko dan efek samping. Berdasarkan hasil sidak didapati lebih dari 20 HP dari sekitar 100an yang terindikasi hal-hal yang membutuhkan bimbingan Orang Tua. Beberapa penemuan didapatkan di “messaging” atau SMS , terekam di dalamnya masing-masing anak putra dan putri saling berkomunikasi dengan gaya yang sangat Fullgar seakan-akan telah berpengalaman tentang hubungan suami-istri, saling sebut sayang-sayangan, sayank-sayank-an, Papa-mama, dan bapak – bu, serta yang paling mengguncang dunia melalui kreatifitasnya ada sepasang yang sampai membuat surat Keputusan Bersama yang ditandatangani berdua dengan saksi Tuhan. Bila diamati, aktivitas SMS semacam te

Permainan Kepramukaan sebagai Daya Tarik Pramuka

Kegiatan kepramukaan sudah seharusnya diramu dalam konsep yang menarik, dengan harapan kemenarikan tersebut dapat menumbuhkan sikap suka terhadap Gerakan Pramuka. Tantangan konsep menarik ini berhubungan erat dengan kebutuhan dan karakteristik anak. Di jaman yang dekat dengan teknologi informasi, baik HP, Wifi, situs jejaring sosial, dan aplikasi sosial, menuntut kekreatifan para pemangku Gerakan Pramuka pada tingkat pusat hingga bawah. Bila teknologi informasi ini diabaikan, maka besar kemungkinan satu sisi kemenarikan dari Gerakan Pramuka akan berkurang dimata masyarakat. Salah satu cara yang dibangun, demi menumbuhkan ketertarikan terhadap pramuka adalah dengan publikasi media internet khususnya melalui Blogger semacam ini. Melalui Publikasi Blog, kemudian disharingkan ke Facebook, Google Plus, dan sebagainya bahkan bisa di sharingkan ke BBM Group. Al hasil informasi tentang kepramukaan akan semakin meluas, yang akibatnya masyarakat akan tahu sejatinya kegiatan kepramukaan. Perlu

Kata Hati : Semakin Berwarna karena Dia

Pagi yang belum muncul, masih dingin menusuk tulang rusuk. Mata terpaksa harus memandang kotak-kotak atap rumah yang penuh “srawang-srawang”. Ada pekerjaan yang hampir terlupakan. Tidak lain hanyalah mengukir secuil pikiran dalam lengkuk kata-kata buat Istri. Tidak ada motif muluk-muluk, sekali lagi hanya buat istri. Berangkat pagi, pulang sore, berangkat malam pulang lagi pagi, begitulah rutinitas sebagai seorang Tukang Sapu disebuah Madrasah di Kunir. Di waktu pagi sampai sore aktivitas yang dilakukan membersihkan hati dan pikiran sendiri untuk lebih meyakinkan bahwa kotoran di hati dan kotoran pikiran siswa dapat juga dibersihkan dari berbagai sampah tak berguna seperti bodoh, malas, pemarah, dan sombong. Sedang di waktu malam sampai pagi, bersih batin dengan menyabarkan diri menempa kepekaan emosi dihadapan “abul jasad”. Begitulah kiranya sepotong cerita singkat aktivitas dalam sehari-hari. Selama berkesibukan beraktivitas, ada sebuah dorongan kuat dari tubuh tak kuat namun butuh

Materi Sablon Untuk SMA Terpadu Abul Faidl

Karena tuntutan yang sangat cepat dari Pihak sekolah, yang mana pada hari senin 15 Februari 2015 akan dilaksanakan UAS kelas XII, maka dengan ini saya sharingkan materi cetak saring/ sablon sebagaimana tertera di link download di bawah. berikut adalah screenshoot materinya untuk mendapatkan materi tersebut silahkan download di link di bawah ini… DOWNLOAD MATERI SABLON

Sakit yang Membawa Hikmah

Alhamdulillah, tidak selamanya sakit yang secara dhohir selalu mengeluh, merintih, menangis dan berbagai sambatan lainnya akan menunjukkan perilaku batin yang aslinya. Hari-hari ini beberapa anggota keluarga saya banyak yang harus sabar hatinya karena mendapat Rohmat dari Allah SWT berupa sakit lahirnya. ketika anggota keluarga kita sakit, maka serasa seluruh anggota keluarga lainnya akan ikut serta kerepotan pikiran, hati dan fisiknya untuk sera merta merawat, memberikan support moral dan spiritual agar yang sakit segera sembuh. bagi yang sehat,usaha dan doa semoga segalanya diridhoi Allah SWT.

New Penampakan Blog 2015

Perubahan itu perlu, bahkan diwajibkan. Dalam rangka perbaikan, dan meningkatkan semangat lagi untuk menulis, berbagi ilmu dan pengalaman kepada sesama, Blog saya www.masterseni.web.id saya bongkar templatenya. Awalnya tetap ingin setia dengan template lama, tapi karena ujuk-ujuk ada e-mail masuk dari Uwong Jowo, yang isinya memberikan Link Download template Free milik beliau. Akhirnya setelah pikir-pikir sambil melihat penampakan blog saya, okelah…..Bongkar….!!! Beginilah penampilannya sekarang Dengan tampilan baru ini, agak berat ngangkatnya, tapi lebih segar untuk dipandang.

Seni Rupa: Medium berkarya Seni Rupa

Medium adalah perantara yang biasa dipakai untuk menyebut berbagai hal yang berhubungan dengan bahan (termasuk alat dan teknik) yang dipakai dalam karya seni. 1. Bahan dan penggunaannya a. Pensil Pensil sebagai salah satu alat dalam seni rupa terdiri dari 3 jenis yaitu : H, HB, dan B. pengeelompokkan ini berdasarkan pada sifat goresan yang dihasilkannya. H     : hard . Semakin banyak nomor serinya, semakin keras goresan yang dihasilkannya.  Jenisnya antara lain 2H, 3H, 4H HB   : sedang B   : bold , semakin banyak nomor serinya, semakin lunak dan teabal goresan yang dihasilkannya. Jenisnya antara lain : 2B, 3B, 4B, 5B b. Pensil berwarna Sebagai salah satu bahan seni rupa pansil warna memiliki beragam warna. Pilih atau pakai pensil warna yang berkualitas baik yakni yang lunak agar memudahkan pada saat mencampur warna. Cara penggunaannya seperti pensil biasa. c. Pastel colour/ crayon Bahan ini termasuk bahan kering (artinya dapat digunakan langsung tanpa proses penca

Seni Rupa: Berkarya Seni Batik Tulis Teknik Warna Colet Indigosol

Seni Lukis Kaos Oleh Siswa Akselerasi Dalam semester ini, kelas 8 MTsN Kunir akan berkreasi membuat batik tulis dengan teknik pewarnaan colet menggunakan pewarna Indigosol. Berbagai persiapan alat dan bahan menjadi modal awal demi suksesnya proyek pembelajaran membatik ini. Dengan jumlah siswa kelas 8 mencapai 390 siswa, maka membutuhkan bahan yang tidak sedikit untuk berkarya batik tulis, apalagi setiap siswa akan membatik 1 meter kain mori. Berikut kami sharingkan alat, bahan, dan prosedur pembuatan batik tulis pewarnaan colet yang akan dilaksanakan di MTsN kunir: ALAT 1.        Canting, bisa menghubungi saya bila membutuhkan (085755666522) 2.        Kompor Minyak 3.        Wajan 4.        Gawangan 5.        Timba/ember 6.        Kuas 7.        Gelas Air Mineral, untuk wadah Indigosol BAHAN 1.        Malam, bisa menghubungi saya bila membutuhkan (085755666522) 2.        Solar, untuk bahan bakar kompor 3.        Garam, untuk campuran solar agar solar

Info: LOKA GALANG XI 2015

berdasarkan Informasi sementara, kemungkinan fix 80% diujung semester genap tahun ini, sekitar bulan Mei- Juni 2015 SMA Negeri Srengat akan menghelat Loka Galang XI tahun 2015. Kejelasan Informasi masih menunggu hasil fix Juklak resmi dari Panitia. sekedar informasi selama 1 tahun terakhir sebagai juara Umum adalah Pramuka dari MTsN Karangsari Kota Blitar. Rekam Jejak pramuka Karangsari memang layak diacungi jempol, segudang prestasi telah mereka torehkan melalui event kepramukaan baik tingkat Kabupaten, Kota , bahkan Propinsi. informasi lengkap akan kami update secepatnya

Pramuka: Sanggrapalawa Open 2015

Berdasarkan Informasi yang dilansir di sman3blitar.sch.id diinformasikan secara singkat dan padat semacam ini "  Dengan Maksud Merealisasi Program Kerja Gugusdepan Kota Blitar 01015 – 01016 Pangkalan SMA Negeri 3 Kota Blitar. Segera hadir “Sayembara Ketangguhan dan Kreatifitas Pramuka Penggalang Regional Jawa Timur Terbuka Tahun 2015” atau yang biasa disebut “SANGGRAPALAWA OPEN 2015” yang bertemakan “Mari Kita Tumbuhkan dan Kembangkan Semangat Kebangsaan dan Nasionalisme Pemuda melalui Gerakan Pramuka” dan dengan Motto “Penggalang Hebat, Indonesia Kuat!” Kami hadirkan “SANGGRAPALAWA OPEN 2015” dengan 3 Cabang Lomba per Pangkalan, dan 12 Cabang Lomba per Regu, “SANGGRAPALAWA OPEN 2015” akan diselenggarakan pada tanggal 13 – 15 Februari 2015 di Bumi Perkemahan SMA Negeri 3 Kota Blitar. Sekian informasi tentang “SANGGRAPALAWA OPEN 2015”, kami tunggu partisipasi dari kakak – kakak sekalian. Salam Pramuka!  " SMA Negeri 3 Kota Blitar akan segera menggelar Sanggrapalawa Op

Lomba Pramuka MAN Kunir 2015

Berdasarkan Informasi Resmi dari surat yang dikirimkan ke gugudepan Wilayah Kediri Selatan dan Blitar Barat. Akan dilaksanakan Lomba Pramuka tingkat Penggalang SMP/MTs di pangkalan: MAN KUNIR BLITAR pada tanggal 22 Februari 2015 bertempat di MAN Kunir Wonodadi Blitar Technical Meeting dilaksanakan tanggal 5 Februari 2015 pukul 09.00 di MAN Kunir Blitar informasi Online tentang Lomba ini, masih belum ditemukan